Ad Code

Responsive Advertisement

KARYA-KARYA PUISI


Bulan Dan Bintang

Karya: Djero Anang Zubaedi Soemerep


Bila malam telah menjelang

Bersinarlah bulan purnama terang benderang
Di kiri dan di kanan dikelilingi taburan bintang-bintang
Sungguh indah dipandang mata
Hatiku riang gembira tidak terkira
Menikmati ciptaan tuhan yang maha kuasa


Oh...bulan dan bintang-bintang

Janganlah engkau cepat pulang kesarang
Aku belum bosan-bosan memandang
Tetaplah disitu dulu sementara waktu
Sebab akan kupanggil adikku sayang
Datang ke tanah lapang
Untuk ikut bermain bernyanyi dan bergoyang
Di bawah sinarmu yang cemerlang





INDONESIAKU

Karya: Nathalia Chirtiana.K


Angin berdesir di pantai

Burung berkicau dengan merdu
Embun pagi membasahi rumput-rumput
Itulah Indonesiaku

Sawahnya menghijau
Gunungnya tinggi menjulang
Rakyatnya aman dan makmur

Indonesiaku
Tanah airku
Tanah dan tumpah darahku
Di sanalah aku dilahirkan dan dibesarkan
Di sanalah aku menutup mata





UNTUKMU GURUKU

Karya: Putu Agem Darmayadi


Guruku bertahun-tahun engkau telah membimbing kami

Dengan segala jerih payahmu
Engkau curahkan ilmu dan kasih sayangmu
Guruku engkaulah sumber inspirasi kami
Untuk melangkah lebih maju

Guruku kini telah tiba waktunya kita kan berpisah
Berpisah untuk meraih masa depan
 Semua ilmu yang kami peroleh darimu
Akan kami bawa selalu sebagai bekal hidup kami kelak

Guruku selamat berpisah
Doa kami semoga kita kan berjumpa kembali
Dengan kesuksesan yang akan kami raih
Guruku cinta dan kasih sayangmu
Akan kami ingat selalu sepanjang masa




SEPERTI BULAN DAN BINTANG
Karya : Putu Agem Darmayadi


Layaknya bulan dan bintang
Seperti itulah aku dan engkau pujaanku
Tak ada hentinya aku menyangjungmu dengan kata-kata indah
Sungguh engkaulah yang kucinta

Takkan habis kata-kata indahku padamu
Bukan hanya sekedar gombalan
Semua yang katakan tulus dari hati 

Engkau bagaikan bintang
Bahkan lebih dari itu
Karena sinarmu menyinariku hatiku
Membuatku semakin mencintaimu 

Waktu terbuang percuma demi kamu
Semua itu rela aku lakukan 
Agar aku bisa terus bersamamu
Di sepanjang hidupku



Reactions

Post a Comment

3 Comments